Diamma.com – Melihat perkembangan musik yang semakin maju, menuntut para generasi muda untuk
lebih kreatif dalam memunculkan ide – ide baru. Maka dari itu, pada hari Kamis 12 Desember 2013 Senat Mahasiswa FISIP UPDM(B)
periode 2013 – 2014 kembali mengadakan pagelaran musik tahunan yang dikenal dengan nama Music Locker 2013.
Acara yang akan digelar di parkiran motor kampus merah putih ini mengusung tema “Variety Music Show”. Konsep acara tersebut adalah full band dengan menampilkan band dari mahasiswa FISIP, band perwakilan fakultas lain dan band dari luar UPDM(B).
Tujuan diadakannya Music Locker 2013 selain sebagai program kerja SENMA FISIP UPDM(B) juga untuk menumbuhkan, meningkatkan minat dan kreatifitas mahasiswa FISIP sekaligus menambah solidaritas tiap mahasiswa dengan seluruh civitas akademika melalui musik dan juga untuk memperkenalkan strukturalisasi Senat FISIP periode 2013 – 2014.
Beberapa band yang akan tampil di acara tersebut adalah Black Bandit, D’Jenks dan Segitiga Berenda. Band-band tersebut tidak hanya menyajikan alunan suara dari alat musik saja, namun akan ada juga aksi sosial dalam acara tersebut yang bertujuan untuk meringankan beban orang-orang yang tidak mampu.
Alasan panitia mengadakan acara musik dengan aksi sosial itu adalah sebagai bentuk dedikasi mahasiswa terhadap kondisi sosial yang bergejolak di Indonesia, baik di kalangan civitas akademika maupun masyarakat luas.
Reporter : Edward S Baringbing / Foto : doc. Music Locker
Editor : Rachma Putri Utami