DSCN5459Diamma.com – (25/11/2013) FISIP UPDM (B) program studi Hubungan Internasional bekerjasama dengan ABAC (APEC Business Advisory Council )mengadakan Kuliah Umum “Meningkatkan Daya Saing Indonesia di Kawasan Asia Pasifik. Selain kuliah umum tersebut, UPDM(B) juga mendapatkan kehormatan sebagai tempat diumumkannya finalis dari ABAC Writing Competition.

Lima finalis yang terpilih dianta  ranya adalah Steven Yohanes P, Mahasiswa FISIP UPDM(B), Muhammad Ami (Alumni SMK Balikpapan), Anisa Agustina (Univ. Prasetya Mulya), Detty Intan Pradina (Univ. Lampung) dan Aghnia Mega Safira (Univ. Sebelas Maret Solo).

Astara Amantia Lubis selaku ABAC Indonesia Research Director mengatakan alasan UPDM(B) dipilih sebagai tempat diumumkannya finalis tersebut karena dari pihak ABAC menginginkan keseimbangan untuk penyelengaraan pembacaan finalis ABAC Writing Competition, “kita mau balance antara universitas negeri dan swasta” ujarnya.

Acara serupa juga telah dilaksanakan 4 kali di empat tempat berbeda, yaitu di Medan (Univ. Sumatera Utara), Surabaya (Univ. Airlangga), Bandung (Univ. Padjajaran dan Univ. Parahiyangan).

Kriteria lain yang juga membuat UPDM(B) dipilih sebagai tempat dibacakannya finalis tersebut adalah karena UPDM(B) memiliki Program Studi HI dan Ekonomi yang menjadi kriteria tetap ABAC. Universitas lain di Jakarta seperti Paramadina dan Al Azhar  juga memilik Program Studi HI ataupun Fakultas Ekonomi, namun kedua universitas tersebut masih lebih muda dibandingkan UPDM(B) yang dianggap sudah lebih dulu ada.

Dari kelima finalis tersebut, Steven Yohanes P lah yang berhasil meraih juara pertama, kemudian disusul oleh Aghnia Mega Safira di posisi kedua dan Muhammad Ami berada di posisi ketiga.

 

Reporter: Amos Sury’el Tauruy / Fotografer: Amos Sury’el Tauruy

Editor: Rachma Putri