01Diamma.com – Pada tanggal 22-23 Juni 2013 Java Festival Production (JVP) kembali menggelar Java Rockin’land yang bertempat di pantai Karnaval Ancol, Jakarta Utara.

Acara yang menampilkan group band beraliran rock, dengan tujuh panggung megah, dan pencahayaan lampu yang menyempurnakan penampilan para pengisi acara, berlangsung sangat meriah.

Acara yang dimulai dari pukul 15:00 WIB hingga 00:30 WIB, dimeriahkan oleh musisi lokal maupun mancanegara seperti: /rif (INA), deadsquad (INA), efek rumah kaca (INA),  siksa kubur (INA), besok bubar (INA), buronan mertua (INA), collective soul (USA), gossip (USA), Kensington (Netherlands), sixpence none the richer (USA), hellogoodbye (USA), dan masih banyak lagi.

Sucidal Tendencies band asal USA ini telah menghipnotis para penggemarnya dengan kemeriahan aksi panggungnya dihari pertama. Tidak kalah ramai dari hari pertama, hari kedua Java Rockin’land ini pun mencuri anemo masyarakat. Para pecinta musik rock sangat berantusias dalam Java Rockin’land tahun ini.

Joko Widodo orang nomor satu di DKI Jakarta ini turut hadir dalam acara yang bernuansa rock. Jokowi yang saat itu menggunakan kemeja putih, menganggukan kepala ketika salah satu band pengisi acara dalam Java Rockin’land tahun ini tampil.

“Tahun ini Java Rockin’land lebih ramai dari tahun sebelumnya dan bintang tamu yang diundang pun lebih bagus dari tahun sebelumnya,” ujar Aji salah satu penonton yang memberi tanggapan tentang Java Rockin’land. “Buat tahun depan, semoga bintang tamunya lebih menarik lagi agar bisa menarik minat para pecinta musik rock untuk menonton,” tambahnya.

 

Reporter : Edward S Baringbing  / Fotografer : Sofiando Finailyawan

Editor : Tio Raja Sulaiman