Diamma.com – Dua hari acara Pelatihan Jurnalistik 2012 LPM Diamma (Seminar, Workshop dan Media Visit) telah dilangsungkan (06-07/06). Kurang lebih 80 peserta dari kalangan mahasiswa dalam dan luar kampus serta siswa SMU di Jakarta, mengikuti acara yang dilaksanakan di Museum Nasional, Jakarta.
Acara yang mengusung tema tentang radio ini, mendatangkan pembicara handal. Pada hari pertama tiga orang pembicara turut meramaikan acara ini, diantaranya, M. Kabul Budiono (Kepala Penyiaran Asing VOI), Kinanti Pinta Karana (Desk Editor BBC), Bayu Oktara (Profesional Announcer Hardrock FM). Tidak sampai disitu acara di hari pertama, peserta juga mengikuti workshop dengan membentuk satu kelompok untuk membuat program radio beserta praktek penyiarannya.
Pada hari kedua, dua orang pembicara yaitu,Frans Padak Demon (Direktur VOA) dan Jaka Lelana (Ass. Redaktur Pelaksana Announcer Sindo Radio) sukses merangsang semangat peserta dengan materi-materi seputar radio yang lebih mendalam. Hal tersebut terlihat dari antusias peserta saat diadakannya sesi tanya jawab.
Acara yang di Ketuai oleh Yohanna Karlina, Fikom 2009, ditutup dengan media visit ke MNC Grup Radio. Selesai sudah acara tahunan Lembaga Pers Mahasiswa Diamma, yang telah dipersiapkan sekitar tiga bulan yang lalu.
“Seru sekali, banyak hal tentang radio yang awalnya tidak tahu sekarang jadi tahu. Pembicara yang hadir juga keren, jadi bisa lebih mengerti pembahasan materinya,” ungkap Tata, Mahasiswi Fikom 2011.
Senada dengan Tata, Dian Mahasiswa Fikom 2009 mengaku acara Peljurnal 2012 bagus dan seru. “Acaranya bagus dan seru, jadi semangat saat mengikuti acara, pastinya juga menambah wawasan,” tuturnya.
Reporter: Frieska M. / Foto: Diamma doc.
Editor: Tri Susanto.