Diamma.com – Himpunan Mahasiswa Jurusan Administrasi Negara (HMJAN) FISIP UPDM (B), mengadakan kuliah umum yang bertemakan Konflik Sosial yang Terjadi di Indonesia, Senin (14/05).
Acara yang dimulai pukul 11.45 wib di Aula FISIP ini, dibuka oleh Heri Rahmansyah selaku Kepala Program Study Administrasi Negara dengan narasumber. Seminar ini semakin ramai ketika Rachel Maryam S.Sos. yang merupakan artis, sekaligus anggota DPR Komisi I mengisi acara.
Menurut Wisnu Sandi selaku Ketua Pelaksana acara ini di adakan agar mahasiswa lebih mengenal konflik sosial yang terjadi di negara Indonesia. Acara yg di dominasi oleh forum diskusi ini cukup menarik simpati mahasiswa AN untuk bertanya, memberi pendapat dan sanggahan mengenai tema yang berkenaan kepada narasumber.
Wisnu memberi penjelasan mengenai alasan mengambil tema Konflik Sosial yang Terjadi di Indonesia. “Karena Indonesia sering mengalami konflik yang berkenaan dengan sosial, politik, budaya, dan lainnya,” tutur Wisnu. “Oleh karena itu dengan adanya seminar dan diskusi ini, saya berharap mahasiswa lebih mengetahui apa yang melatarbelakangi konflik sosial ini? Kenapa konflik ini bisa terjadi?” tambahnya.
Reporter: Siti Farhany / Fotografer: Tyo Raja S.
Editor: Frieska M.