Diamma – Persekutuan Mahasiswa Kristen atau PMK yang juga merupakan salah satu UKM yang ada di kampus UPDM(B) kembali mengadakan kegiatan retreat. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang selalu dilaksanakan setiap tahunnya oleh para mahasiswa yang memeluk agama Kristen di kampus UPDM(B).
“Kegiatan ini tidak bersifat wajib dalam bidang akademis, tetapi dengan adanya kemauan untuk bergabung dimana kita saling dapat mengenal saudara seiman antara yang satu dengan yang lain,” ujar Rosita Natasha yang merupakan anggota sekaligus panitia dari kegiatan retreat PMK.
Tema yang akan diusung oleh para panitia pada retreat tahun ini adalah “Unlimited Guidance“ yang berarti penyertaan tanpa batas. Selain itu, tema ini sangat berkaitan erat dengan tujuan dari kegiatan ini, sesuai dengan kata unlimited guidance, yaitu memperoleh perlindungan dari Bapa, pembenaran oleh Yesus Kristus dan juga penyertaan dari roh Kudus.
Seperti tahun – tahun yang sebelumnya, kegiatan retreat tahun ini rencananya akan dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu pada tanggal 12 – 13 November 2011 di sebuah villa, di kawasan Pagar Biru Sawangan Bogor, Jawa Barat. Biaya pendaftaran untuk setiap peserta adalah Rp 85.000.
Target peserta yang diharapkan oleh panitia adalah seluruh mahasiswa Kristen dari empat fakultas yang ada di kampus UPDM(B), khususnya untuk para mahasiwa baru 2011 .
Pendaftaran untuk acara ini pun sudah dibuka semenjak satu minggu yang lalu dengan cara membuka stand di depan ATM BNI serta promosi hampir ke seluruh kelas dan pembagian flyer.
“Bagi teman – teman, kami tunggu partisipasi serta keikutsertaannya di retreat tahun ini, dijamin acara seru, fresh dan menyentuh hati karena disinilah waktu tempat kita bisa lebih dekat lagi kepada Tuhan,” ujar Hizkia Yusus mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) 2011 yang mendapat kesempatan untuk menjadi Ketua Pelaksana dari berlangsungnya acara retreat tahun ini.
Reporter : Yohana Karlina
Editor : Rionaldo Herwendo