Diamma – Redupnya kinerja Senat FISIP dalam dua tahun belakang ini mengundang Faiz Hikmatiar FISIP HI 2009 untuk maju sebagai calon ketua Senat FISIP tahun ini.
“Gue mencalonkan diri, karena ingin senat tertata dengan sistematis, gak berantakan. Seperti tiga program Senat, yakni PMB, Baksos, dan LKM,” ungkap Faiz Hikmatiar ketika dijumpai di depan Sekretariatan FISIP, Kamis, (27/10), Siang.
Faiz menjelaskan, sejak terputusnya kegiatan tersebut pada Senat periode angkatan 2006, hampir semua pelaksanaan kegiatan yang seharusnya dilaksanakan oleh Senat sesuai AD/ART dilakukan oleh Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM).
Selain itu, Faiz menuturkan, tidak ada salahnya angkatan 2009 untuk maju menjadi ketua Senat.
Maju dengan maksud untuk menunjukan kapabilitasnya, bukan untuk menunjukan sifat negatif atau bermaksud tidak sopan kepada angkatan di atas. “Karena di dalam demokrasi tidak mengenal kata atas atau bawah, semua bebas berpendapat,” tandasnya.
Reporter: Tri Susanto Setiawan / Foto: Dok Faiz
Editor: Rionaldo Herwendo