Diamma – Mundurnya Yudhi mahasiswa FISIP angkatan 2009 dari Komisi Pemilihan Raya, membuat kalangan angkatan 2009 kecewa dengan sikapnya.
“Gue sebagai teman dari angkatan 2009 cukup kecewa dengan sikap mundurnya menjadi ketua KPR,” ungkap Fais disela-sela waktu istirahatnya diruang sekretariatan FISIP, Kamis (20/10) Siang.
Dengan naiknya angkatan 2010 dan sikap apatis dari angkatan 2009 pada pemilihan ketua KPR. Mendapat bantahan dari Faiz 2009, menurutnya, bukan tidak mau, tapi BPM tidak menjelaskan secara jelas bagaiamana jobdesk menjadi ketua KPR itu.
Faiz menambahkan, jobdesk yang dimaksud ialah bagaimana tata cara kerja, keuangan, proses jangka waktu dari pemilihan ketua, susunan anggota sampai buka stand, rekrutmen, dll. Selain itu, minimnya sosialisasi ke angkatan 2009 dan ini seperti terselubung sekali.
Lain hal dengan Grace, mahasiswa angkatan 2009 ini menerima keputusan Yudhi dan mendukung mahasiswa angkatan 2010 untuk melanjutkan tugas KPR yang ditinggalkan angkatannya.
Grace berpesan, “Untuk angkatan 2010, semoga jujur dalam pemilihan ketua senat ini dan jangan sampai ada kecurangan yang terjadi pada proses pemilihan ini,” ucapnya.
Reporter: Tri Susanto Setiawan, Bagus Prayogo
Editor: Hikmah Rani